You are here:

Membidik Usaha Waralaba Modal Kecil

usaha waralaba modal kecil

Membidik Usaha Waralaba Modal Kecil – Di zaman ini, bisnis waralaba ( franchise ) merupakan tren yang sedang menjamur di Indonesia. Dan khususnya waralaba modal kecil telah mewabah dimana-mana. Memang, waralaba merupakan bisnis yang bisa dibilang usaha yang ‘nyaman’ dan secure untuk ditekuni. Mengapa?

Dengan waralaba modal kecil , Anda sudah bisa memiliki dan menjalankan bisnis yang memiliki brand image bagus dihati pelanggan. Karena prinsip usaha waralaba adalah menjalankan bisnis dengan sistem yang sudah dirancang oleh franchisor. Anda tinggal mengerjakan saja. Mudah, bukan?

Nah, bagi Anda yang sedang mempertimbangkan untuk mencari obyek usaha yang mudah dan menarik, rupanya waralaba modal kecil begini cukup menjanjikan. Seiring makin sulitnya mencari lowongan kerja yang sedang kita alami di Indonesia ini, maka cara cari duit dengan bisnis waralaba modal kecil, menjadi alternatif yang menggoda.

Di sana-sini kebutuhan hidup makin terus meningkat, maka waralaba moda kecil juga diminati oleh mereka yang sudah bekerja sebagai karyawan atau pegawai negeri.

Karena cukup dengan sedikit modal, sudah bisa menambah penghasilan dan memiliki usaha untuk dijadikan sumber nafkah saat pensiun. Ada banyak sekali jenis waralaba modal kecil yang bisa dipinang, tinggal pilih saja mana yang sekiranya jodoh dan akan membawa untung.

Definisi Waralaba

Bagi Anda yang tertarik ingin terjun ke usaha waralaba dan masih awam terhadap dunia waralaba, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu apa itu waralaba. Bisnis waralaba atau franchise merupakan jenis bisnis yang memiliki karakter spesifik, yang tak dimiliki oleh usaha konvensional lain.

Prinsip waralaba adalah pemilik sistem bisnis ( franchisor ) menjual hak sistem produksinya kepada pihak kedua (calon pembeli hak) untuk memanfaatkan dan menjalankan usahanya dengan persyaratan-persyaratan yang wajib dipenuhi oleh pihak kedua. Selain itu, pihak kedua membeli merek, atribut bisnis, dan sistem administrasinya.

Pihak kedua juga harus menaati aturan-aturan dan sistem yang sudah ditetapkan oleh franchisor Setelah bisnis berjalan, pihak kedua wajib membayar sejumlah royalti yang telah disepakati bersama sesuai kontrak perjanjian jual beli.

Objek waralaba bisa usaha produksi maupun jasa. Waralaba usaha produksi seperti restoran cepat saji, gerai minuman ringan, bakery , dan lain sebagainya. Sedangkan usaha jasa contohnya gym center , laundry , studio karaoke, bioskop, rental DVD, dan lain sebagainya. Dan diantaranya, banyak juga yang tergolong waralaba modal kecil.

Waralaba modal kecil lebih dapat dilakukan bagi mereka yang terbatas keuangannya. Dari berbagai paket waralaba, paket waralaba modal kecil yang lebih banyak kita jumpai. Karena resiko yang ditanggung oleh pengusaha atau pelaku waralaba lebih ringan. Mungkin alasan coba-coba juga melatarbelakanginya, disamping karena terbatasnya soal permodalan.

Plus Minus Usaha Waralaba

Sekarang ini, membuka bisnis waralaba bukanlah hal yang sulit dan tak harus menyediakan modal besar, serta dibebani persyaratan yang sulit. Banyak sekali franchisor menawarkan sistem waralaba modal kecil dengan harga paket yang relatif murah. Terutama franchisor lokal menyediakan paket-paket usaha waralaba modal kecil dengan modal di bawah lima juta dengan pembayaran royalti yang ringan.

Jadi, Anda tak usah ragu. Sekarang, waralaba modal kecil sudah bisa membawa keuntungan besar, asal dijalankan dengan benar. Berikut ini sedikit mengulas kelebihan dan kekurangan bisnis waralaba. Hal ini penting agar Anda bisa mempertimbangkan dan membandingkan dengan usaha konvensional.

  1. Kelebihan:

Menjalankan bisnis waralaba merupakan cara gampang bagi pengusaha pemula yang belum paham betul terhadap dunia wirausaha. Dengan membeli hak usaha yang meliputi rincian harga jual, paket promosi, pasokan bahan baku, kepastian pembagian laba, dan tentu sudah mendapatkan brand image yang terkenal. Kiranya tak sulit menjalankan bisnis yang sudah matang daripada membuka usaha sendiri.

Untuk usaha waralaba jenis produksi makanan, sudah terjamin pasokan bahan mentah. Anda tak perlu bingung lagi mencari bahan mentahnya. Bahkan, alat-alat produksi sudah disediakan oleh franchisor Demikian juga untuk waralaba modal kecil, benar-benar entheng dan tidak membebani.

Tidak perlu mengeluarkan biaya promosi yang kelewat banyak untuk membangun brand image usaha Anda, karena citra bisnis Anda sudah dikenal luas oleh pelanggan. Kalau mau dibandingkan dengan buka usaha konvensional, maka usaha waralaba lebih tidak merepotkan, apa lagi waralaba modal kecil.

  1. Kekurangan:

Tak leluasa berimprovisasi dalam hal promosi, garansi, dan layanan purna jual, karena Anda terikat oleh kontrak dan aturan yang ditetapkan franchisor Bahkan, Anda tak diperbolehkan mengubah harga produk, kecuali minta izin dahulu kepada franchisor

Rasanya sulit untuk mengharapkan profit tinggi, karena Anda wajib sharing profit kepada pemilik hak bisnis. Apa lagi dengan paket waralaba modal kecil, Anda harus telaten mengumpulkan pundi-pundi keuntungan Anda secara recehan. Gak bisa langsung mengeruk untung besar.

Tips Membangun Usaha Waralaba Modal Kecil

Jika Anda berminat membangun bisnis ini dan memutuskan membeli hak franchise sebagai awal usaha, sebaiknya Anda perhatikan tips jitu berikut ini.

  1. Pelajari dahulu sistem usaha yang ditawarkan oleh franchisor Poin yang harus diperhatikan adalah perhitungan pembagian profit harus jelas.
  2. Amati apakah franchisor bonafide atau tidak. Jangan sampai Anda tertipu oleh paket yang murah, tapi dia tak menjamin kelangsungan usaha Anda. Termasuk pasokan bahan mentah.
  3. Selidiki produk-produk yang ditawarkan oleh franchisor, apakah memiliki brand image yang bagus di hati pelanggan atau tidak.
  4. Pertimbangkan antara produk dan pasar tempat Anda berjualan. Jangan sampai salah, karena penyediaan produk yang tidak sesuai dengan kebutuhan pasar, akan sia-sia.
  5. Mulailah dengan paket yang lebih kecil, bukan hanya karena kesederhanaan modal, tetapi juga pertimbangan resiko kerugian apabila produk yang dijual belum diminati. Perkecil resiko Anda dengan menawar paket percobaan yang paling ringan beban resikonya.
  6. Sebaiknya dimulai dengan tenaga sendiri. Artinya Anda tidak perlu mengambiltenaga gajian untuk menjalankannya. Karena usaha baru merintis, beban biaya harus ditekan seminimal mungkin. Dan juga agar Anda sendiri dapat mengamati prilaku usaha baru Anda dengan baik. Itung-itung Anda belajar dan menguasai sendiri dengan baik, pasti hasilnya akan lebih memuaskan.
  7. Buka outlet atau tempat usaha yang paling strategis. Usahakan di tempat yang ramai, karena peuang Anda lebih besar di tempat seperti itu. Pertimbangan lainnya uga soal kecepatan dan perputaran bisnis Anda. Semakin cepat akan semakin baik, karena cukup dengan odal kecil bisa putar berkali-kali.

Demikian bidikan untuk peluang usaha baru yang menarik. Cukup dengan modal ringan waralaba modal kecil terasa mungil untuk dipikul. Tidak memberatkan dan tidak bisa juga dianggap remeh. Karena walaupun waralaba modal kecil, tetapi kalau usaha Anda berkembang bisa buka di banyak tempat. Berawal dari waralaba modal kecil, lama-lama jadi raksasa juga.

Semoga catatan singkat tentang waralaba modal kecil ini dapat menjadi impian kecil yang segera bisa diwuudkan. Dan ide ini bisa juga menjadi inspirasi bagi usahawan pemula. Maka supaya tidak keburu lewat, kesempatan ini silakan segera dicoba.

 

Lihat artikel lainnya : Bisnis Franchise Murah, Ini Keuntungannya.