Berbagi Berkah Sahur

IMG-20170618-WA0005

Berbagi merupakan suatu kewajiban bagi kita selaku umat Muslim untuk mendapatkan keberkahan dan menjauhkan marabahaya. Apalagi jika kita berbagi untuk orang yang ingin melaksanakan ibadah puasa, tentu saja kita akan mendapatkan pahala serta balasan yang berlipat ganda. Diluar itu, Makan sahur merupakan salah satu sunnah yang sangat dianjurkan bagi orang yang akan berpuasa. Tidak hanya dalam puasa Ramadhan yang wajib saja, melainkan juga dalam puasa sunnah.

 

Terdapat beberapa hadits yang menyebutkan tentang keutamaan makanan sahur, diantaranya dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu beliau berkata, Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Makan sahurlah kalian, karena sesungguhnya dalam makanan sahur terdapat barakah” (Muttafaqun ‘alaih)

 

Barakah dalam makanan sahur, sebagaimana dijelaskan oleh Ibnu Daqiqil ‘Ied rahimahullah, mencakup kebaikan dalam perkara ukhrawiyah, berupa menegakkan sunnah Nabi yang dapat mendatangkan pahala bagi pelakunya, maupun kebaikan duniawi seperti kuatnya badan orang yang makan sahur dan berpuasa, dibandingkan dengan yang tidak makan sahur.

 

Alhamdulillah di penghujung sepuluh hari terakhir ramadhan 1438 H / 2017, Sahabat Yatim Indonesia selesai menunaikan amanah Program Berbagi Berkah Sahur dengan membagikan 300 paket nasi untuk dikonsumsi sahur.

 

Seperti halnya pelaksanaan program tahun-tahun lalu, Sahabat Yatim memfokuskan penyebaran paket sahur dengan membagikannya ke jama’ah peserta I’tikaf yang diadakan di masjid. Kali ini sasaran Masjid yang dibagian paket adalah masjid-masjid dipinggiran kota Tangerang dan Tangeran Selatan. Diantaranya adalah Masjid Al Muhajirin Cimone, Masjid Nurul Ikhlas Cimone, Masjid Al Hamid Pabuaran, Masjid Asma’ul Husna Paku Jaya, Masjid Ponpes Yatim Dhuafa Nurul Huda, dan Masjid At Taqwa Kav Perkebunan Tangerang.

Alhamdulillah kedatangan tim Berbagi Berkah Sahur merupakan tim yang ditunggu-tunggu, karena paket yang diberikan merupakan hal utama dalam kegiatan sahur di bulan Ramadhan. Sebab jika membicarakan sahur, tidak lain adalah makanan / minuman untuk persiapan untuk membekali shaum sampai maghrib selanjutnya. (F/Z)

 

  • Jika Kamu suka dengan artikel ini, silahkan share melalui Media Sosial kamu.
  • Jika Kamu ingin berdonasi untuk Anak Yatim dan Dhuafa, Silahkan Klik Disini.

Warehousing & Storage
Services

Careful storage of your goods

View details

Custom Transport
Solutions

Complex logistic solutions for your business

View details