You are here:

7 Amalan Sunnah untuk Sukses Dunia  dan Akhirat

7 Amalan Sunnah untuk Sukses Dunia  dan Akhirat, Menurut bahasa, sunnah adalah sebagai jalan yang dijalani, baik terpuji maupun tidak. Menurut Muhadditsin, sunnah diartikan sebagai segala sesuatu yang dinukilkan dari Nabi SAW, baik berupa perkataan, perbuatan, maupun berupa taqrir, pengajaran, sifat, kelakukan, perjalanan hidup baik sebelum maupun sesudah Nabi SAW.

As-Sunnah menurut para fuqaha’ adalah suatu perintah yang berasal dari Nabi SAW namun tidak bersifat wajib. Sunnah adalah satu dari hukum takfili yang lima, yaitu wajib, sunnah, haram, makruh, dan mubah. Melakukan amalan yang sunnah dapat memberikan banyak keutamaan bagi orang yang melakukannya, sementara bagi orang yang tidak melakukannya maka tidak akan mendapatkan dosa. 

Amalan Sunnah untuk Sukses Dunia  dan Akhirat

Dalam Islam, amalan sunnah memiliki cukup banyak keutamaan, salah satunya adalah untuk sukses di dunia dan akhirat. Jika saudara ingin mengamalkan amalan sunnah tersebut berikut beberapa hal yang dapat saudara lakukan.

Tahajud

Tahajud adalah shalat sunnah yang dapat dilakukan pada pukul 1:00 hingga 4:00 sebelum sholat subuh. Malaikat akan mencatat bagi setiap hambanya yang melakukan atau mendirikan shalat tahajud dan memohon ampun kepada Allah disaat semua makhluk lainnya sedang tidur. Dengan melakukan shalat tahajud, kita dapat menjadi lebih dengan dengan Allah, sebab kita lebih banyak menemui-Nya daripada makhluk lain yang sedang t menjadi lebih dengan dengan Allah, sebab kita lebih banyak menemui-Nya daripada makhluk lain yang lebih memilih untuk tidur.

Membaca Al-Qur’an Sebelum Matahari Terbit

Sekitar kita terbangun dari tidur sebelum matahari terbit, ada baiknya jika kita menggunakan waktu tersebut untuk membaca Al Quran dibandingkan menggunakannya untuk bermain ponsel atau hal lain yang tidak bermanfaat. Membaca Al Quran dapat membuat kita merasa lebih tenang, damai dan kuat menghadapi segala macam ujian.

Sholat Sunnah Fajar

Shalat Fajar biasanya dilakukan sebelum sholat subuh. Menurut sabda Rasulullah Muhammad SAW Shalat sunnah dua rakaat ini lebih baik dari dunia seisinya. Melakukan shalat fajr juga memiliki manfaat  untuk menjadi sumber cahaya di hari kiamat.

Sholat Dhuha

Sholat Dhuha adalah sholat sunnah yang dilakukan pada pukul 9:00 sebelum tibanya waktu shalat Dzuhur. Sholat Dhuha juga dipercaya sebagai shalat untuk mendapatkan kunci pintu rezeki. Maka dari itu, untuk mencapai kesuksesan dunia akhirat, maka dirikanlah sholat Dhuha.

Sedekah

Sedekah adalah suatu amalan yang memiliki banyak keutamaan yang salah satunya adalah ganjaran harta maupun pahala yang berlipat ganda. Hal tersebut telah disampaikan dalam QS. Al-Hadid: 18, yang berbunyi 

“Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki  maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah dengan pinjaman yang baik, niscaya akan dilipatgandakan (pahala) kepada mereka dan bagi mereka pahala yang banyak.”. 

Bahkan, dengan sedekah jariyah, seseorang bisa saja terus mendapatkan pahala walau ia telah mati. Amalan ini yang biasa kita kenal dengan shodaqoh jariyah. Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra, bahwasannya Rasulullah SAW bersabda,

“Apabila anak cucu Adam itu mati, maka terputuslah semua amalnya kecuali tiga perkara: Shodaqoh jariyah, anak sholeh yang memohon ampunan untuknya (ibu dan bapaknya) dan ilmu yang bermanfaat setelahnya.”

Selain itu, sedekah juga menjadi satu amalan yang dapat dapat menjauhkan diri dari api neraka

Sebagaimana disebutkan sebelumnya, dengan sedekah mampu menghapus dosa-dosa kita. Maka, dengan sedekah pulalah kita bisa terhindar dari api neraka. Mengingat pahala berlipat ganda yang didapat serta dihapusnya dosa-dosa, maka kita pun bisa menjauhkan diri kita agar tidak masuk ke dalam neraka jahanam. Hal ini sebagai sabda Rasulullah SAW, 

“Jauhkan dirimu dari api neraka walaupun hanya dengan (sedekah) sebutir kurma.”(Muttafaqun ‘alaih).