Program Detoks Bersama Pasangan Sebelum Masa Kehamilan (part 2)

Program Detoks Bersama Pasangan Sebelum Masa Kehamilan

detoks1

6. Luangkan waktu untuk rileks setelah pemijatan. Beri kesempatan tubuh Anda untuk beristirahat penuh selama 30 menit atau satu jam. Kemudian, lakukan beberapa gerakan yoga atau peregangan ringan untuk kembari membangkitkan energi tubuh. Peregangan akan membantu memobirisasi persendian-persendian tubuh, sekaligus meningkatkan aliran darah dan membawa nutrisi serta oksigen ke seluruh tubuh.
7. Nikmati makan siang berupa buah_buahan, sayuran, dan serealia. Tetap duduk dalam posisi tegak paling tidak selama 15 menit setelah makan, untuk membantu sistem pencernaan. Kemudian, berjalan-jalanlah sebentar di udara segar.
8. Lakukan meditasi, atau sekadar duduk dengan tenang, dan fokuskan pikiran Anda pada pernapasan. Bernapas dalam akan membantu Anda mendapatkan lebih banyak oksigen untuk otot dan organ tubuh. Tunggu selama dua jam setelah makan, lalu lakukan lagi latihan kebugaran.

9. Lakukan pengelupasan sel kulit mati dengan garam. Zat-zat yang tak terpakai akan dibuang melalui kulit. pemijatan, penggosokan tubuh, serta scrub garam bisa membantu menjaga pori-pori kulit tetap bersih dan sehat. Anda bisa menggunakan garam jenis apa saja yang dicampur dengan sedikit minyak zaitun. Gosokkan campuran tadi pada kulit dengan gerakan melingkar menjauhi jantung. Langkah ini akan membantu kerja sistem sirkulasi dan pembuangan.
10. Nikmati waktu berendam aromatik bersama pasangan Anda, atau sendiri saja. Campurkan dua tetes minyak aromaterapi dalam minyak pengencer, lalu tambahkan ke dalam air mandi. Setelah itu, usapkan pelembap ke kulit Anda, yang bisa dikombinasikan dengan sedikit pemijatan.
11. Habiskan sisa hari detoks dengan tenang, misalnya dengan melakukan yoga atau peregangan. Lalu, segera tidur untuk memastikan Anda mendapatkan waktu istirahat yang cukup.

sumber: meningkatkan kesuburan untuk kehamilan (seri ayahbunda)

 

  • Jika Kamu suka dengan artikel ini, silahkan share melalui Media Sosial kamu.
  • Jika Kamu ingin berdonasi untuk Anak Yatim dan Dhuafa, Silahkan Klik Disini.

Warehousing & Storage
Services

Careful storage of your goods

View details

Custom Transport
Solutions

Complex logistic solutions for your business

View details